DAFTAR PUSTAKA ( Pengertian, Fungsi, Tujuan, Unsur, Urutan dan Contoh )

Halo sahabat pelajar, selamat datang di blog Materi Pendidikan. Blog ini membahas tentang materi penting yang ada di sekolah. Salah satunya materi tentang DAFTAR PUSTAKA ( Pengertian, Fungsi, Tujuan, Unsur, Urutan dan Contoh ). Kami berusaha memberikan materi yang lengkap kepada sobat dengan melampirkan beberapa gambar yang terkait dengan materi tersebut agar mudah dimengerti. Semoga materi yang kami sajikan tentang DAFTAR PUSTAKA ( Pengertian, Fungsi, Tujuan, Unsur, Urutan dan Contoh ) dapat anda pahami dan sekaligus berguna bagi sobat. Bila sobat ingin mengetahui materi-materi penting lainnya silakan lihat di daftar isi blog ini. Baiklah selamat membaca materi yang sedang sobat cari berikut ini :

Judul : DAFTAR PUSTAKA ( Pengertian, Fungsi, Tujuan, Unsur, Urutan dan Contoh )
Link : DAFTAR PUSTAKA ( Pengertian, Fungsi, Tujuan, Unsur, Urutan dan Contoh )

Rekomendasi Materi!!!


DAFTAR PUSTAKA ( Pengertian, Fungsi, Tujuan, Unsur, Urutan dan Contoh )

DAFTAR PUSTAKA ( Pengertian, Fungsi, Tujuan, Unsur, Urutan dan Ccontoh ) adalah materi pembelajaran bahasa indonesia tingkat SMA / SMK maupun perkuliahan, disini kita akan membahas mengenai pengertian daftar pustaka, fungsi daftar pustaka, tujuan dan unsur unsur daftar pustaka, urutan serta contoh. Semoga dapat membantu.

Daftar Pustaka

DAFTAR PUSTAKA ( Pengertian, Fungsi, Tujuan, Unsur, Urutan dan Ccontoh ) adalah materi pembelajaran bahasa indonesia tingkat SMA / SMK maupun perkuliahan, disini kita akan membahas mengenai pengertian daftar pustaka, fungsi daftar pustaka, tujuan dan unsur unsur daftar pustaka, urutan serta contoh.

Pengertian Daftar Pustaka

Pengertian Daftar Pustaka adalah tulisan yang tersusun di akhir sebuah karya ilmiah yang berisi nama penulis, judul tulisan, penerbit, identitas penerbit dan tahun terbit sebagai sumber atau rujukan seorang penulis. Daftar Pustaka ada pada semua jenis karya tulis ilmiah seperti buku, skripsi, makalah, artikel dan sebagainya.

Daftar Pustaka pun sering dikenal dengan sumber pustaka, rujukan, referensi, kutipan, catatan kaki, pranala, dan lain-lain.

Fungsi Daftar Pustaka

Daftar pustaka sangat banyak fungsinya, fungsi daftar pustaka salah satunya adalah sebagai berikut:
  • Untuk menunjukan bahwa tulisan dan juga informasi dalam karya ilmiah bukanlah hasil dari pemikiran penulis sendiri melainkan dari hasil pemikiran orang lain juga.
  • Supaya sumber informasi yang ditulisnya agar nantinya bisa ditelusuri oleh para pembaca jika ingin mengetahui informasi maupun teori tersebut dengan lebih lengkap.
  • Agar dapat menghargai maupun memberikan penghargaan pada penulis sumber informasi, sehingga karya ilmiah tersebut bisa terselesaikan.

Tujuan Daftar Pustaka

Tujuan pembuatan atau tujuan adanya daftar pustaka adalah untuk memberikan apresiasi atau penghargaan terhadap penulis buku atau karya tulis yang dirujuk terhadap hasil karyanya yang turut menyumbang peraran dalam penulisan karya tulis yang kita tulis. Dan fungsi lain daftar pustaka yang tak kalah penting adalah menjaga profesionalitas kita (jika kita sebagai seorang penulis karya tulis) terhadap tulisan yang kita buat.

Unsur Daftar Pustaka

Dalam daftar pustaka mengandung berbagai macam unsur didalamnya, berikut adalah unsur unsur dalam daftar pustaka antara lain ;
  • Nama Penulis atau Pengarang
  • Judul Buku dan Artikelnya
  • Data Publikasi Buku, data publikasi buku meliputi tahun terbit, penerbit, tempat penerbit dan jika ada edisinya.

 Urutan Daftar Pustaka

Dalam membuat daftar pustaka terdapat urutan urutan penulisan yang perlu diperhatikan dengan baik, yaitu :
  1. Nama Penulis
  2. Tahun Terbit
  3. Judul Karya atau Buku
  4. Tempat Terbit
  5. Nama Penertbit
dari urutan diatas berikut adalah hal hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan daftar pustaka
  1. Dalam menulis nama tidak perlu dicantumkan gelar
  2. Bagi penulis yang memiliki marga, maka marga tersebut harus ditulis paling depan. Apabila tidak terdapat nama marga, maka penulisan nama tersebut diakhir.
  3. Penulisan judul buku atau karya ilmiah menggunakan font italic (cetak miring) pada setiap katanya
  4. Jarak antar sumber diberi jarak dua spasi
  5. Teknik penulisanya dibedakan tiap sumbernya, apakah dari internet, buku, jurnal atau karya ilmiah lainya. Karena sudah ditetapkan dalam peraturan pemerintah dalam undang-undang menulis daftar pustaka

Contoh Daftar Pustaka

Dalam kesempatan kita kali ini, saya akan membagikan beberapa contoh daftar pustaka

Shodiqin, Ali. 2008. Antropologi Al-Qur'an: Model Dialektika Wahyu & Budaya. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Maulana, Ahmad. 2016. Mahir Menulis Artikel Ilmiah. Surabaya: Pustaka Al-Hikmah

Al-Anshari, Zakariyya bin Muhammad. 1997. Minhaj al-Thullab fi al-Fiqhi al-Imam al-Syafi'i. Beirut: Dar al-Kutub al-'Ilmiyah
Nasoetion, A.H., dan Ahmad Barizi. 2000. Metode Statistika. Jakarta: PT. Gramedia.

Sukanto, Rudi, Budi Mulya dan Rangga Sela. 1999. Business Forcasting. Yogyakarta: Bagian Penerbitan Manajemen Informatika UGM.

Terima kasih sobat telah membaca materi tentang DAFTAR PUSTAKA ( Pengertian, Fungsi, Tujuan, Unsur, Urutan dan Contoh ). Semoga materi ini dapat memberi manfaat bagi sobat. Jangan lupa untuk menyimpan link berikut ini https://materi-pendidikan-indonesia.blogspot.com/2017/01/daftar-pustaka-pengertian-fungsi-tujuan.html agar sobat bisa mengunjungi materi ini sewaktu-waktu. Baiklah sampai jumpa di postingan materi-materi selanjutnya.

Postingan terkait: