ATOM, ION, MOLEKUL ( Pengertian, Macam, Jenis, Contoh dan Peranan )

Halo sahabat pelajar, selamat datang di blog Materi Pendidikan. Blog ini membahas tentang materi penting yang ada di sekolah. Salah satunya materi tentang ATOM, ION, MOLEKUL ( Pengertian, Macam, Jenis, Contoh dan Peranan ). Kami berusaha memberikan materi yang lengkap kepada sobat dengan melampirkan beberapa gambar yang terkait dengan materi tersebut agar mudah dimengerti. Semoga materi yang kami sajikan tentang ATOM, ION, MOLEKUL ( Pengertian, Macam, Jenis, Contoh dan Peranan ) dapat anda pahami dan sekaligus berguna bagi sobat. Bila sobat ingin mengetahui materi-materi penting lainnya silakan lihat di daftar isi blog ini. Baiklah selamat membaca materi yang sedang sobat cari berikut ini :

Judul : ATOM, ION, MOLEKUL ( Pengertian, Macam, Jenis, Contoh dan Peranan )
Link : ATOM, ION, MOLEKUL ( Pengertian, Macam, Jenis, Contoh dan Peranan )

Rekomendasi Materi!!!


ATOM, ION, MOLEKUL ( Pengertian, Macam, Jenis, Contoh dan Peranan )

ATOM, ION, MOLEKUL ( Pengertian Macam, Jenis, Contoh dan Peranan ) adalah materi pembelajaran kimia tingkat SMA / SMK yang akan kita bahas kali ini, adapun pembahasannya mengenai pengertian atom, pengertian ion, pengertian molekul macam macam molekul, jenis jenis molekul, serta peranan atom ion dan molekul. Semoga dapat membantu.

Atom, Ion dan Molekul

Pengertian Atom

Pengertian atom adalah bagian terkecil dari suatu unsur yang masih mempunyai sifat unsur tersebut. Atom juga merupakan partikel dasar penyusun materi. Materi yang terdiri atas atom unsur yaitu unsur murni.
Contohnya adalah seperti besi, aluminium, emas dan perak.

Para ilmuwan menggambarkan bentuk atom dalam sebuah model atom. Model atom pertama kali dikemukakan oleh John Dalton dengan postulatnya seperti sebagai berikut :
  • Setiap materi terdiri atas partikel terkecil yang disebut atom.
  • Atom tidak dapat dibagi lagi menjadi bagian yang lebih kecil.
  • Atom-atom satu unsur sama tapi berbeda dengan atom unsur lain.
  • Senyawa adalah materi yang terdiri atas dua jenis atom atau lebih dengan perbandingan tertentu.
  • Reaksi kimia adalah penataan ulang atom-atom.

Atom terdiri atas inti atom dan dikelilingi oleh elektron yang bergerak menurut orbit tertentu. Hampir semua massa atom terpusat di inti atom yang berupa proton dan neutron.

 Lambang atom dituliskan sebagai berikut :
#rumus lambang atom
  Keterangan :
A : nomor massa.
Z : nomor atom.
Nomor massa = jumlah proton + jumlah neutron.
Nomor atom = jumlah proton = jumlah elektron.
Jumlah neutron = Nomor massa – Nomor atom.

Pengertian Ion

Atom selain bergabung membentuk molekul dapat juga membentuk ion.
Pengertian Ion adalah atom yang memiliki muatan listrik. Secara Garis besar ada dua jenis muatan ion, yaitu antara lain muatan positif dan muatan negatiuf :

Ion Muatan Positif (kation)

Pengertian  ion muatan positif atau biasa yang disebut dengan kation. Kation terbentuk karena elektron pada atom tersebut berpindah ke atom yang lain. Contoh muatan positif (kation) adalah seperti : atom Na melepaskan 1 elektron menjadi ion Na+. Reaksinya : Na -> Na+ + e-.

Ion Muatan Negatif (anion)

Pengertian  Ion muatan negatif atau biasa yang disebut dengan anion. Anion terbentuk karena atom tersebut menerima elektron dari atom yang lain. Contoh muatan negatif (anion) adalah seperti : atom CI menangkap 1 elektron menjadi ion CI-. Reaksinya : CI + e -> CI-.

Lalu jika senyawa kation dan anio digabungkan maka itu akan menjadi sebuah senyawa yang disebut dengan senyawa ionik. Senyawa Ionik memiliki titik leleh yang lebih tinggi. Hal ini karena ikatan kimia yang terjadi antara ion positif dan ion negatif sangat kuat sehingga untuk memutuskannya diperlukan energi yang lebih besar.


Pengertian Molekul

Pengertian molekul adalah partikel yang merupakan gabungan dari dua atom atau lebih. Molekul dituliskan sebagai rumus kimia yang menunjukkan jenis dan banyak atom penyusun molekul tersebut. Molekul merupakan partikel penyusun senyawa.

Contoh Molekul

salah satu dari contoh molekul adalah gas karbon dioksida hasil pembakaran mengandung berjuta-juta molekul karbon dioksida. Rumus kimia karbon dioksida adalah CO2.
Hal ini berarti tiap molekul karbon dioksida mengandung satu atom karbon dan dua atom oksigen.

Macam Macam Molekul

Secara umum molekul terbagi menjadi dua macam yaitu molekul unsur dan molekul senyawa. berikut penjelasannya :
  • Molekul Unsur
Pengertian Molekul senyawa adalah gabungan antara unsur-unsur sejenis. Unsur-unsur pembentuk molekul unsur adalah unsur nonlogam. Molekul unsur dibedakan menjadi empat, yaitu sebagai berikut :
 
1.Molekul Unsur Mono atomik
Pengertian Molekul unsur monoatomik adalah molekul unsur yang terdiri dari satu atom unsur sejenis. Contoh molekul unsur monoatomik adalah seperti : Ca, Na, K, dan Cu.
2. Molekul Unsur Diatomik
Pengertian Molekul unsur diatomik adalah molekul unsur yang terdiri atas dua atom sejenis. Molekul unsur ini umumnya dimiliki unsur-unsur berwujud gas. Contoh molekul unsur diatomik adalah seperti : O2, H2, CI2, dan I2.
3. Molekul Unsur Tetra Atomik
Pengertian Molekul Unsur tetra atomik adalah Molekul unsur tetraatomik adalah molekul unsur yang terdiri atas empat atom unsur sejenis. Molekul unsur ini dimiliki oleh atom P, As, dan Sb. Bentuk molekulnya P4, As4, dan Sb4.
4. Molekul Unsur Okta Atomik
Pengertian Molekul unsur okta atomik adalah molekul unsur yang terdiri atas delapan atom unsur sejenis. Molekul unsur ini dimiliki oleh atom S. Bentuk molekulnya S8.
  • Molekul Senyawa
Pengertian Molekul senyawa adalah gabungan antara unsur-unsur berbeda jenis. 
Contoh molekul senyawa adalah air (H2O), karbon dioksida (CO2), dan gula (C6H12O6). 

Peranan Ion

Dari yang telah kita bahas diatas, ion memiliki berbagai macam peranan dalam kehidupan sehari hari, berikut adalah beberapa contoh peranan ion, antara lain ;
 
  Kehidupan manusia tidak dapat terlepas dari adanya ion-ion. Ketika seseorang sakit diare, akan banyak kehilangan cairan tubuh, cairan tubuh tersebut harus segera digantikan dengan minum oralit. Ketika seseorang kehausan, maka disarankan minum minuman isotonik.

Diare adalah suatu penyakit yang ditandai dengan meningkatnya frekuensi buang air besar lebih dari tiga kali sehari disertai adanya perubahan bentuk dan konsistensi tinja penderita. Bahaya utama diare adalah kematian yang disebabkan karena tubuh banyak kehilangan air dan garam yang terlarut yang disebut dehidrasi.
 
 Selain oralit, dehidrasi dapat dilakukan dengan minum minuman isotonik. Minuman isotonik adalah minuman yang didalamnya terkandung ion-ion seperti yang terdapat dalam cairan tubuh manusia. Pada minuman mengandung ion positif Na+, K+, Ca2+, Mg2+ dan ion negatif CI-, sitrat3-, laktat-.

Terima kasih sobat telah membaca materi tentang ATOM, ION, MOLEKUL ( Pengertian, Macam, Jenis, Contoh dan Peranan ). Semoga materi ini dapat memberi manfaat bagi sobat. Jangan lupa untuk menyimpan link berikut ini https://materi-pendidikan-indonesia.blogspot.com/2017/01/atom-ion-molekul-pengertian-macam-jenis.html agar sobat bisa mengunjungi materi ini sewaktu-waktu. Baiklah sampai jumpa di postingan materi-materi selanjutnya.

Postingan terkait: