Judul : 7 CONTOH TEKS BERITA SINGKAT 2018 (tentang Bencana Alam, Pendidikan, Sekolah, Kecelakaan, dan Kebakaran) Sesuai 5W 1H beserta strukturnya
Link : 7 CONTOH TEKS BERITA SINGKAT 2018 (tentang Bencana Alam, Pendidikan, Sekolah, Kecelakaan, dan Kebakaran) Sesuai 5W 1H beserta strukturnya
7 CONTOH TEKS BERITA SINGKAT 2018 (tentang Bencana Alam, Pendidikan, Sekolah, Kecelakaan, dan Kebakaran) Sesuai 5W 1H beserta strukturnya
Contoh Teks Berita 2018
Pengertian
Teks berita adalah teks yang berisi tentang segala hal yang terjadi di dunia dan juga ditulis di berbagai media masa, seperti media cetak, tv, ataupun didalam media sosial. Sebuah berita haruslah fakta yang terjadi di dunia, tetapi tidak semua fakta harus menjadi berita. Hanya fakta penting yang biasanya diangkat menjadi sebuah berita.
Contoh Teks Berita Tentang Bencana Alam
Contoh Teks Berita singkat tentang bencana alam 2018 di AS Rugi Besar
Badai Harvey, Irma, Maria serta kebakaran hutan yang dialami Amerika Serikat (AS) pada 2017 menggerus kondisi finansial negara ini. National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA) mengungkap, bencana alam yang terjadi di AS pada 2017 menyebabkan kerugian hingga US$ 306 miliar atau Rp 4.108 triliun.
Kerugian yang sangat besar ini pun akhirnya menjadikan 2017 sebagai tahun termahal bagi Amerika Serikat dalam menghadapi bencana alam. Jika ditelisik lebih lanjut, ada 16 bencana yang memiliki kerugian masing-masing hingga US$ 1 miliar.
"2017 merupakan tahun bersejarah bagi bencana alam dengan kerugian miliaran dolla," tutur Ekonom dari NOAA Adam Smith seperti dilansir dari Washingtonpost, Rabu (10/1/2018).
Baca Juga: Teks Induk Buku Lengkap
Pecahnya rekor kerugian bencana alam ini pun meningkatkan kekhawatiran masyarkat akan semakin terasanya efek perubahan iklim. Jika tidak segera dibenahi, perubahan iklim ini bukan tidak mungkin memberikan efek lebih masif.
Badai Harvey yang melanda daerah Houston, Texas pada Agustus dan September lalu mencacatkan kerugian US$ 125 miliar. Ini merupakan bencana alam termahal sepanjang sejarah AS.
Tak jauh berbeda, Badai Maria yang juga terjadi pada Bulan September membukukan kerugian US$ 90 miliar. Sementara Badai Irma yang menghantam Florida membuat kerugian sebesar US$ 50 miliar, menurut laporan NOAA.
Jika digabungkan, Badai Harvey, Irma dan Maria menyebabkan kematian 251 orang. Tiga badai besar ini masuk dalam lima besar bencana alam termasif Amerika Serikat, selain Badai Katrina pada 2005 dan Badai Sandy pada 2012.
Contoh Teks Berita Singkat tentang Pendidikan
berikut ini adalah contoh teks berita singkat tentang pendidikan 2018 "Rahasia Sistem Pendidikan Jepang yang Buat Negaranya Semakin Maju"
Jepang, siapa yang tidak tahu negara yang satu ini. Selain dikenal negara maju, dengan masyarakatnya yang pekerja keras, orang-orang disana juga sangat menghargai waktu, dan memanfaatkan sebaik mungkin. Tak heran jika Jepang melahirkan banyak orang-orang hebat. Sistem pendidikan merupakan salah satu faktor dari majunya negara ini. Simak penjelasannya berikut.
Tidak Mengandalkan Petugas Kebersihan Sekolah
Lebih Mengutamakan Moral dan Etika
Tahun Ajaran Baru Dimulai Saat Musim Semi
Selalu Antusias dalam Segala Kegiatan
Jarang Ada yang Bolos
Menjunjung Tinggi Seni Negeri Sendiri
Contoh Teks Berita Singkat tentang Sekolah
contoh teks berita singkat tentang sekolah sesuai dengan 5w 1h beserta strukturnya "Kepala Siswa SMK Tertancap Anak Panah Jelang Masuk Sekolah"
Cirebon - Seorang siswa SMKN 1 Cirebon terkena anak panah saat turun dari kendaraan hendak masuk ke sekolah, Senin (15/1/2018). Dari informasi yang didapat, korban bernama Rahmat Setiawan itu baru turun dari mobil elf di depan Monumen Perjuangan di Jalan By Pass Cirebon sekitar pukul 07.15 WIB.
Saat hendak menyeberang jalan, tiba-tiba anak panah menancap di bagian atas telinga sebelah kanan. Siswa kelas 3 Jurusan Mesin SMKN 1 Cirebon itu langsung dibawa oleh teman-temannya ke RS Ciremai.
Baca Juga: Contoh Teks Kata Pengantar
Diduga, Rahmat diserang anak panah oleh sekelompok pelajar tak dikenal. "Kami sendiri dapat informasi dari siswa kami langsung ke rumah sakit," ujar Adri Zaturahman, salah seorang guru SMKN 1 Cirebon.
Korban langsung mendapat penanganan dari petugas rumah sakit. Adri mengatakan, selama penanganan, korban masih dalam kondisi sadar.
Adri mengaku masih sempat berkomunikasi dengan siswanya itu sebelum mendapat penanganan serius. Beberapa jam kemudian, korban langsung dirujuk ke Rumah Sakit Gunung Jati Cirebon.
Dia mengatakan, dari informasi yang dihimpun melalui teman korban, penyerang diduga gabungan dari SMK lain di Cirebon. Kelompok itu terdiri dari sekitar enam orang yang mengendarai tiga unit sepeda motor.
"Ciri-cirinya rambut mohawk, tubuh gendut, baju putih abu abu. Pelaku membawa sepeda motor Honda Beat warna merah," ujar dia.
Contoh Teks berita singkat tentang kecelakaan
contoh teks berita singkat sederhana 2018 tentang kecelakaan "Karyawan Jadi Korban dan Pelaku Kecelakaan Terbanyak di Jakarta
"
Jakarta - Karyawan ternyata paling banyak menjadi korban kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di wilayah Jakarta. Setidaknya angka tersebut didapat dari data Subdit Bin Gakkum Dit Lantas Polda Metro Jaya.
Menurut Kasubdit Bin Gakkum Dirlantas Polda Metro Jaya, AKBP Budiyanto, selama periode Januari-Desember 2017, setidaknya korban yang mengalami kecelakaan mencapai 6.633 orang. Angka ini menurun 11 persen dari periode yang sama di tahun lalu sebanyak 7.415 orang.
“Profesi korban laka lantas paling banyak adalah karyawan atau swasta sebanyak 5.304 orang. Tahun sebelumnya (2016) mencapai 5.852 orang atau kini turun 9 persen,” ucap AKBP Budiyanto, kepada Liputan6.com, Selasa (16/1/2018).
Baca Juga: Contoh Pengumuman Resmi dan Tidak Resmi
Jika melihat data yang ada, selain karyawan sebagai korban kecelakaan paling banyak di 2017, mahasiswa atau pelajar juga cukup banyak menjadi korban, yaitu mencapai 1.052 orang.
Sementara di periode yang sama di tahun lalu, kecelakaan yang menimpa mahasiswa atau pelajar sebanyak 1.253 orang.
Korban yang paling banyak terlibat laka lantas lainnya profesinya adalah Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebanyak 94 orang, pengemudi mencapai 72 orang, serta Polri dan TNI masing-masing tercatat 74 orang dan 37 orang.
Contoh teks berita tentang kebakaran
Berikut adalah contoh teks singkat berita tentang kebakaran 2018 "Kebakaran Museum Bahari"
Jakarta - Kepala Museum Bahari Sonni mengatakan, api hampir melahap semua Gedung A dan Gedung C di Museum Bahari. Adapun asal api diduga dari Gedung C lantai satu yang terdapat Ruang Perahu Asli, Perahu Tradisional, dan Gudang.
"Saya belum tahu pasti asal api, tapi diduga dari Gedung C," kata Sonni.
Sonni melanjutkan, untuk yang di lantai dua museum, terdiri dari ruang miniatur perahu tradisional, ruang navigasi, dan ruang maket Pulau Onrust, serta ruang pameran Perang Laut Jawa.
"Gedung A lantai satu terdiri dari Ruang Perahu Tradisional, Ruang Matra TNI AL. Sedangkan lantai dua terdiri dari Ruang Diorama Legenda Internasional, Nasional, serta Ruang Lukisan Pahlawan Bahari," tutupnya.
Saat ini satuan dinas pemadam kebakaran dan dibantu aparat terkait tengah melakukan upaya pendinginan di lokasi.
Terima kasih sobat telah membaca materi tentang 7 CONTOH TEKS BERITA SINGKAT 2018 (tentang Bencana Alam, Pendidikan, Sekolah, Kecelakaan, dan Kebakaran) Sesuai 5W 1H beserta strukturnya. Semoga materi ini dapat memberi manfaat bagi sobat. Jangan lupa untuk menyimpan link berikut ini https://materi-pendidikan-indonesia.blogspot.com/2018/01/7-contoh-teks-berita-singkat-2018_16.html agar sobat bisa mengunjungi materi ini sewaktu-waktu. Baiklah sampai jumpa di postingan materi-materi selanjutnya.